Search
Search
Close this search box.
Tingkatkan Kemampuan Berbahasa Arab dan Inggris, Islamic Boarding School Darul Ashfiya MAN Pemalang Gandeng Markaz Arabiyah dan Bahasaku Inggris Pare Kediri Jawa Timur
Tingkatkan Kemampuan Berbahasa Arab dan Inggris, Islamic Boarding School Darul Ashfiya MAN Pemalang Gandeng Markaz Arabiyah dan Bahasaku Inggris Pare Kediri Jawa Timur

Islamic Boarding School Darul Ashfiya MAN Pemalang menggelar kegiatan pendalaman Bahasa Arab dan Inggris pada 6-20 Maret 2025. Kegiatan yang diikuti siswa boarding ini bekerja sama dengan Markaz Arabiyah dan Bahasaku Inggris Pare Kediri Jawa Timur.

Kegiatan yang diikuti oleh santri 69 IBS Darul Ashfiya MAN Pemalang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan penguasaan Bahasa Arab dan Inggris. Kegiatan Pendalaman Bahasa Arab dan Inggris ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh madrasah untuk memberikan fasilitas bagi para siswa boarding.

“Waktu yang ada ini dari pagi, siang, kemudian malam niatkanlah Thalabul ilmi,” pesan Ahmad Najid, Kepala MAN Pemalang dalam sambutan sekaligus pembukaan kegiatan pendalaman bahasa. Tholabul Ilmi adalah frase dalam bahasa Arab yang berarti “mencari ilmu.” Kata “Tholab” berasal dari kata kerja “Thalaba” yang berarti “mencari” dan “Ilm” berarti “pengetahuan” atau “ilmu.” Jadi, “Tholabul Ilmi” secara harfiah berarti “mencari pengetahuan” atau “mencari ilmu.”

Kegiatan yang akan berakhir pada 20 Maret ini akan dipantau langsung oleh Ketua, Arofik dan para Dewan Asatidz Boarding Darul Ashfiya MAN Pemalang. Pendalaman bahasa Arab dan Inggris bagi siswa ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan komunikasi mereka dalam kedua bahasa tersebut, baik secara lisan maupun tulisan. Dengan menguasai bahasa Arab, siswa dapat memahami teks-teks keagamaan, serta memperluas wawasan mereka tentang budaya dan sejarah dunia Islam. Sementara itu, penguasaan bahasa Inggris membuka peluang lebih luas dalam dunia akademik, teknologi, dan karier global, mengingat bahasa ini merupakan bahasa internasional. Selain itu, pendalaman kedua bahasa ini juga meningkatkan keterampilan kognitif, serta memperluas wawasan siswa dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan.

Take an action to be the next generation. Ambil tindakan untuk menjadi generasi berikutnya. Siswa Islamic Boarding School Darul Ashfiya MAN Pemalang siap ambil tindakan sekarang untuk menjadi generasi berikutnya yang berani, inovatif, dan siap menghadapi tantangan masa depan! (Nurhid)

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Nyalanesia bekerja sama dengan ribuan guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun jembatan literasi agar setiap anak punya kesempatan untuk mewujudkan mimpi.

Pendidikan adalah alat untuk melawan kemiskinan dan penindasan. Ia juga jembatan lapang untuk menuju rahmat Tuhan dan kebahagiaan.

Mendidik adalah memimpin,
berkarya adalah bernyawa.

Artikel Terkait